LAGI TIDAK MUT MENULIS

 LAGI TIDAK MUT MENULIS



Aktivitas sehari hari kadang terasa sangat menjemukan. Ada kebuntuan dalam alam fikiran dan hati terasa sempit yang tidak tau apa penyebabnya. Ide cemerlang menghilang seketika sehingga muncullah rasa malas untuk bergerak dan beraktivitas.


Seperti saat ini penulis mengalami kebuntuan ide untuk mengangkat sebuah tema dalam tulisan. Alam fikiran kebingungan ketika ada hasrat untuk membuat tulisan, namun galau karena tidak menemukan sebuah tema yang akan dibuat. Karena tidak ada ide tersebut, membuat penulis menulis tentang Susana Kebuntuan kebuntuan alam fikiran yang terasa tersebut dan ternyata berbuah sebuah artikel ini.


Manusia sepanjang hayatnya akan selalu dihadapkan dengan dua suasana didalam hati, yang kadang dipicu oleh sebab dan kadang tanpa ada sebab. Kadang hati terasa sangat lapang yang menimbulkan ekspresi kebahagiaan dan kadang hati terasa sangat sempit yang buahnya kegalauan. 


Ketika hati lapang muncul ide ide cemerlang yang bisa diaplikasikan dalam setiap aktivitas kehidupan dan ketika hati sempit memicu rasa malas untuk melakukan aktivitas dalam kehidupan. Semua rasa yang terjadi pada hati adalah murni pemberian sang pencipta yang maha membolak balikkan hati dan tidak bisa kita kendalikan sesuai selera. Kita hanya bisa menyikapi dengan bijak jika kita dihadapkan dengan dua suasana yang terdapat pada hati tersebut.


Hati yang lapang karena mendapatkan sesuatu yang sesuai keinginan patut disyukuri agar bisa berbuah pahala dari sang pencipta. Dan hati yang terasa sempit karena gagal mendapatkan sesuatu yang diinginkan disikapi dengan kesabaran agar juga berbuah pahala dari sang pencipta. Tanamkan iktikad di hati bahwa dua suasana hati akan selalu datang silih berganti sehingga bisa disikapi dengan bijak


Nikmati saja suasana hati dengan bersikap tepat dan bijak, syukur dan sabar adalah sebuah jawaban dari suasana hati yang kadang lapang dan kadang sempit. Seperti saat ini, penulis senyum senyum sendiri ketika ternyata tadinya galau tak menentu bisa berbuah sebuah artikel. Ternyata kesabaran ketika hati sempit bisa berubah seketika menjadi lapang dengan mencurahkannya dalam artikel ini.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

POTONG EKOR IKAN JUARO MENGELUARKAN BAU KOTORAN MANUSIA

SIHIR ILMU TINGGAM IKAN PARI SUNGAI ROKAN

MENGENAL IKAN PERAIRAN KABUPATEN ROKAN HULU PART 1

Adat Meninggikan Kuburan

MANCING IKAN PATIN SUNGAI ROKAN UMPAN BAKWAN

MENGENAL IKAN PERAIRAN KABUPATEN ROKAN HULU PART 8