MENANGKAP LELE KALANG DENGAN LUKAH

 

GAMBAR LUKAH



LUKAH adalah salah satu alat perangkap ikan air tawar yang digunakan masyarakat Melayu Rokan. LUKAH terbuat dari bilah bambu yang di anyam dan berbentuk tabung. Diameter lingkaran tabung LUKAH sekitar 40 cm, dan panjangnya 120 - 160 cm, atau bisa lebih, sesuai keinginan pembuat LUKAH. LUKAH biasanya digunakan untuk menangkap ikan di daerah rawa atau parit aliran anak sungai yang banyak terdapat dalam belukar atau kebun sawit.

MODEL LUKAH LAINNYA


Berdasarkan pengalaman, untuk memasang LUKAH diperlukan kejelian memilih umpan. Ada beberapa macam umpan yang bisa digunakan untuk LUKAH dengan target ikan lele kalang. Yaitu asam durian, jengkol kelambak dan telur semut


GAMBAR LELE KALANG

Cara aplikasi asam durian sebagai umpan  

Asam durian yang akan dijadikan umpan, di bungkus dengan kain yang tipis, lalu di ikat dengan menggunakan tali dan di gantungkan di dalam lukah

ASAM DURIAN



Cara aplikasi jengkol kelambak sebagai umpan

Ambil beberapa jengkol kelambak, kemudian di geprek sedikit, sampai mengeluarkan bau menyengat, lalu masukkan kedalam lukah

JENGKOL KELAMBAK



Cara aplikasi telur semut sebagai umpan

Ambil sarang semut, lalu bakar sebentar dan masukan ke dalam lukah

TELUR SEMUT



Cara pasang lukah

1. Cari aliran anak sungai atau parit yang tidak terlalu besar namun banyak terdapat lubang, atau Bangka dalam bahasa Melayu Rokan yang merupakan sarang ikan lele kalang

2. Masukkan lukah kedalam air, dan di jepit dengan pancang pada bagian pintu masuk lukah, bagian tengah, dan bagian belakang, dengan menancapkan pancang tersebut kedasar sungai, dengan posisi saling menyilang

3. Arah pintu jebakan lukah searah arus aliran air

4. Tancapkan beberapa ranting pohon lainnya di depan pintu lukah dan badan lukah

5. Tambahkan lagi pancang sebanyak mungkin di sisi kiri kanan lukah, sampai kebagian tepi sungai atau parit, sehingga hanya menyisakan pintu jebakan pada lukah sebagai akses jalan untuk ikan.

6. Tunggu semalam, setelah pagi hari baru lukah diangkat.

ALIRAN SUNGAI KECIL






















Komentar

Desriman Zahmi mengatakan…
Sangat bermanfaat dan menginspirasi bagi pecinta budaya... Sehingga dapat menjadi referensi yang menarik buat anak cucu kita nanti... Terimakasih penulis
Unknown mengatakan…
Sangat bermanfaat,terima kasih penulis
Adatujungbatu mengatakan…
Sangat bermanfaat, jadi tahu cara nangkap ikan ala orang Melayu rokan

Postingan populer dari blog ini

POTONG EKOR IKAN JUARO MENGELUARKAN BAU KOTORAN MANUSIA

SIHIR ILMU TINGGAM IKAN PARI SUNGAI ROKAN

ASAL MUASAL UJUNGBATU ROKAN

Makanan Tradisional Rokan Tumis Pucuk Seminyak

MANCING IKAN PATIN SUNGAI ROKAN UMPAN BAKWAN

DAUN BAKUNG BISA UNTUK OBAT DAN MASAKAN